Xilem dan Floem adalah jaringan kompleks yang mempunyai tujuan yang sama yaitu transportasi dalam tanaman. Mereka membentuk satu jaringan vaskular dan bekerja bersama sama untuk menyalurkan nurtrisi, makanan, mineral dan air.
Xilem | Floem | |
Fungsi | Transporatasi air dan mineral | Transporatsi makanan dan nutrisi (gula dan asam amino) |
Arah Tujuan | Dari akar ke daun | Dari daun ke seluruh organ (baik penyimpanan maupun pertumbuhan) |
Arah Pergerakan | 1 Arah (Keatas) | 2 Arah (Keatas dan kebawah) |
Letak | Akar, batang, daun | Untuk pertumbuhan ke batang dan daun Untuk penyimpanan ke buah, biji, akar, dll. |
Fungsi Tambahan | Membentuk ikatan vaskular dengan floem dan memberikan kekuatan ke tanaman karena adanya sel lignin. | Membentuk ikatan vascular dengan xilem |
Struktur | Berbentuk tabung dengan tidak ada penyekat diantaranya sehingga air dapat disalurkan dengan cepat. Terdapat 2 jenis yaitu: protoxylem (xilem yang pertama terbentuk) dan metaxylem (xilem dewasa) | Berbentuk tabung memanjang dengan dinding penyekat tipis diantaranya. Penyekat memiliki pori diujungnya sehingga dapat memindahkan nutrisi ke samping. |
Elemen | Tracheids Vessel Elemen Xylem Parenchyma (berjarak renggang sehingga ada ruang untuk pertukaran udara) Xylem Sclerenchyma | Sieve Tubes (dinding penyekat) Companion Cells Floem Parenchyma (berjarak renggang sehingga ada ruang untuk pertukaran udara) Serat Bast Sel intermediary |
Jenis Jaringan | Jaringan mati saat dewasa (lubang ditengahnya tidak ada isi sel) | Jaringan hidup dengan sitoplasma yang kecil namun tidak terdapat nukleus |
Bentuk | Berbentuk bintang | Tidak berbentuk bintang |
Lokasi di ikatan vaskular | Berada ditengah | Berada di pinggir / sisi luar |
Potongan Penampang | ![]() |